Sekilas tentang Pengembangan Web Berbasis Inkuiri Materi Sel Tumbuhan

Materi sel tumbuhan dianggap sulit dan abstrak untuk dipelajari. Oleh karena itu, untuk mengatasi hal tersebut dikembangkan web berbasis inkuiri yang dapat menunjang pembelajaran yang dapat diakses kapan dan di mana saja dan dapat menggunakan berbagai macam format media. Pengembangan web berbasis inkuiri ini membantu untuk berlatih literasi digital dan keterampilan pemecahan masalah.

CPMK

1.1. Menganalisis bentuk-bentuk kehidupan tumbuhan berbunga secara cermat melalui studi literatur dan pengamatan spesimen tumbuhan sekitar

1.2. Menganalisis fungsi organ tumbuhan berbunga berdasarkan struktur sel dan jaringan secara cermat melalui studi literatur dan pengamatan spesimen tumbuhan sekitar

1.3. Mengaplikasikan pengetahuan struktur morfologi dan anatomi organ vegetatif tumbuhan berbunga sekitar secara cermat melalui tugas mendeskripsikan untuk mengkaitkan fungsi dan peranan dalam kehidupan.

Sub-CPMK

1.2.1 Menganalisis struktur dan fungsi sel tumbuhan secara cermat melalui studi literatur dan pengamatan spesimen tumbuhan sekitar.

1.2.2 Menganalisis perbedaan tahap-tahap pembelahan mitosis secara cermat melalui studi literatur.

1.3.1 Menemukan dan mencari alternatif pemecahan masalah yang berkaitan dengan sel tumbuhan melalui pendekatan riset.

Indikator Sub-CPMK

1.2.1.1 Mahasiswa mampu menganalisis struktur dan fungsi sel tumbuhan dengan menemukan, menggunakan sumber informasi untuk dapat mengidentifikasi masalah, melalui kegiatan menganalisis sebuah fenomena yang disajikan dalam web dengan baik.

1.2.1.2 Mahasiswa mampu menghubungkan permasalahan sel tumbuhan dengan menemukan, memilih, mengevaluasi, dan menggunakan informasi untuk mengidentifikasi beberapa solusi melalui kegiatan diskusi kelompok dengan baik.

1.2.1.3 Mahasiswa mampu mengevaluasi untuk dapat mempertahankan satu solusi terbaik memecahkan permasalahan sel melalui kegiatan diskusi kelompok dengan menggunakan web dengan baik.

1.2.2.1 Mahasiswa mampu menganalisis perbedaan tahap-tahap pembelahan mitosis dengan menemukan, memilih, mengevaluasi, dan menggunakan sumber informasi secara daring menggunakan web secara berkelompok dengan baik.

1.3.3.1 Mahasiswa mampu menemukan masalah yang berkaitan dengan sel tumbuhan dengan dengan menemukan, menggunakan sumber informasi untuk dapat mengidentifikasi masalah, melalui kegiatan menganalisis sebuah fenomena yang disajikan dalam web dengan baik.

1.3.3.2 Mahasiswa mampu mengevaluasi untuk dapat mempertahankan satu solusi terbaik memecahkan permasalahan sel melalui kegiatan diskusi kelompok dengan menggunakan web dengan baik.

1.3.3.3 Mahasiswa dapat menggunakan hasil informasi untuk menghasilkan karya tentang permasalahan sel melalui diskusi dan presentasi hasil dengan baik.

Petunjuk Penggunaan Web

Web ini merupkan web berbasis model inkuiri bebas dengan fokus materi sel tumbuhan. Web ini bertujuan untuk meningkatkan literasi digital dan keterampilan pemecahan masalah mahasiswa. Belajar menggunakan web ini dapat dilakukan di rumah maupun di kampus. Berikut langkah yang perlu dilakukan untuk dapat mempelajari sel tumbuhan pada web dengan baik.

1. Baca dan pahami CPMK dan Sub-CPMK.

2. Fokus kegiatan belajar pada web ini yaitu memecahkan masalah yang telah disediakan

3. Baca dan pahami tugas pada laman LKM.

4. Anda dapat menggunakan materi yang ada di web sebagai referensi, hal ini dilakukan untuk mencari informasi atau pengetahuan baru yang diperlukan untuk menyelesaikan masalah pada LKM.

5. Dalam proses menyelesaikan masalah Anda diperbolehkan melakukan penyelidikan, menggali berbagai informasi dalam berbagai format media melalui internet, dan sebagainya untuk menemukan solusi.

6. Kegiatan dalam web dapat dilakukan secara individu maupun berkelompok. Jika mengalami kesulitan, Anda dapat bertanya pada dosen.

7. Tujuan akhir dari web ini adalah untuk meningkatkan literasi digital dan keterampilan pemecahan masalah

Keterampilan Pemecahan Masalah

Indikator keterampilan pemecahan masalah berdasarkan Greenstein (2012)

Identifikasi
Masalah

Mengidentifikasi Solusi

Mempertahankan Solusi

Literasi Digital

Indikator literasi digital berdasarkan Greenstein (2012)

Mencari

Menemukan

Mengevaluasi

Kegunaan untuk Menghasilkan Karya Asli

Tentang Pengembang

Regia Ilmahani yang memiliki nama panggilan Regia lahir di Kota Malang. Pengembang lulus pendidikan S1 pada tahun 2019 di Universitas Negeri Malang, FMIPA, program studi pendidikan biologi.  Pengembang saat ini sedang melakukan studi S2 pendidikan biologi di Universitas Negeri Malang.